Seminar “Wireless Communication Security” Bersama PCTEAM CoE Polibatam
Bersama PCTeam (Polibatam Cyber Team) CoE (Center of Excellence) Politeknik Negeri Batam mengadakan Seminar Nasional dengan narasumber dosen Polibatam, Nur Cahyono Kushardianto atau yang lebih akrab dipanggil dengan nama Anung, mengangkat topik tentang C-ITS dan Keamanan Komunikasi. Tema yang berjudul “Mengoptimalkan Teknologi untuk Menghindari Ancaman Siber pada Kendaraan Cerdas” merupakan hasil riset Anung yang disampaikan pada Jum’at, 14 April 2023 yang lalu. Seminar ini dilakukan secara hybrid yaitu: di Ruang Auditorium, Lantai 3, Gedung Technopreneur Politeknik Negeri Batam secara luring dan Zoom secara daring.
Teknologi C-ITS (Cooperative Intelligent Transport System) memungkinkan terciptanya keselamatan berkendara dan arus lalu lintas yang lebih efisien. C-ITS menggunakan teknologi wireless dalam hal pertukaran informasi antar kendaraan cerdas di jalan raya. Saling tukar informasi tersebut membentuk sebuah jaringan komunikasi antar kendaraan layaknya jaringan internet.