Polibatam Jalin Kerjasama dengan SMK Negeri 7 Batam
Politeknik Negeri Batam (Polibatam) menerima kunjungan SMKN 7 Batam untuk kedua kalinya pada tahun 2022 ini. Kepala SMKN 7 Batam Sisrayanti, M.Pd datang bersama seluruh jajaran manajemen dan disambut langsung oleh Direktur Polibatam Uuf Brajawidagda, Ph.D dan Wakil Direktur III Bidang Kerjasama, Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Muhammad Zaenuddin.
Pada kesempatan yang baik ini, Polibatam dengan SMK N 7 Batam melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU). Nota Kesepahaman ini merupakan ikhtiar bersama untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) khususnya di Pendidikan Vokasi di Kepulauan Riau.
Bapak Uuf Brajawidagda menyampaikan bahwa Pendidikan Vokasi harus mau dan mampu bertransformasi dari waktu ke waktu menyesuaikan dengan kebutuhan Industri, karena itu alasan kenapa kita ada saat ini. “Metode Pembelajaran harus berubah darai konvensional kelas menjadi Kelas yang berpusat kepada siswa (Student centric) dan salah satunya melalui Project Based Learning (PBL)” Imbuh Direktur Polibatam.
#Polibatm #HumasPolibatam #Kerjasama