Polibatam Gelar Industry Festival 2023
POLIBATAM-Kampus Politeknik Negeri Batam menggelar kegiatan Polibatam Industry Festival (PIN Fest) 2023, kegiatan Pin-Fest 2023 ini diselenggarakan pada Kamis, 7 Desember 2023 di Auditorium lantai Gedung Utama. Polibatam Industry Festival (Pin-Fest) 2023 untuk meningkatkan kerjasama dengan industri dan sebagai bentuk penghargaan kepada mitra industri yang telah memberikan kontribusi dalam mendukung pendidikan khususnya di Politeknik Negeri Batam.
Hal ini terlihat dari pencapaian dengan Mou maupun MoA selama 2023 dengan beberapa skema kerjasama industri yang mendominasi antara lain ; Program Magang Mahasiswa dan Dosen, PBL (Project Based Learning), Rekrutmen Kerja, Pengembangan Kurikulum, Pemanfaatan Super Tax Deduction.Kegiatan ini langsung dibuka oleh wadir 3 bidang alumni, kerjasama dan kemahasiswaan, Muhammad Zaenuddin dan juga memberikan ucapan selamat kepada para mitra peraih penghargaan dan pemateri dalam kegiatan Pin-Fest 2023
Dengan kegiatan ini, kami berharap semua industri mau memberikan kami (Polibatam) masukkan baik dari segi hardskill, softskill mahasiswa kami ataupun dari segi program lainnya dimana yang mampu memperkuat kemitraan kita yang telah berjalan. Kedepannya, harapan saya semakin banyak industri yang menjadi mitra kami dan berkolaborasi dalam peningkatan kemajuan khususnya Kota Batam” Kata Zaen.
Sebanyak kurang lebih 72 industri diberikan apresiasi karena telah berkontribusi berkolaborasi bersama Politeknik Negeri Batam dan sebanyak 10 industri yang telah berkontribusi lebih di berbagai program kampus Polibatam.
10 industri peraih penghargaan dari beberapa kategori :
- PT. Bintan Alumina Indonesia, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Kolaborator Pendirian Program Studi.
- Infinite Learning, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Project Based Learning (PBL).
- PT. Medco Power Indonesia, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Kolaborator Pendirian Program Studi.
- Shipload Group, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Beasiswa.
- PT. Sumitomo Wiring Systems Batam, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Magang Mahasiswa.
- PT. Panasonic Industrial Devices Batam, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Rekrutmen.
- Bank Indonesia, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Beasiswa.
- PT. Infineon Technologies Batam, apresiasi kemitraan dalam kegiatan Magang Mahasiswa.
- PT. Mes Teknologi Indonesia, apresiasi kemitraan dalam kegiatan kontributor Pembelajaran.
- PT. Batam Aero Technic (BAT), apresiasi kemitraan dalam kegiatan kontributor Rekrutmen.
#Polibatam #PoliteknikNegeriBatam #KampusPBL