Evaluasi Keamanan Siber, Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Kunjungi Polibatam

POLIBATAM-Deputi III Sandiman Ahli Madya pada Direktorat Keamanan Siber dan Sandi Pembangunan Manusia Badan Siber dan Sandi Negar (BSSN) Lilla Kholila, M.E bersama dengan Tim Berkunjung ke Politeknik Negeri Batam (Polibatam) pada Selasa, 25 Juni 2024.

Kunjungan diterima oleh UPA Teknologi Informasi dan Komunikasi Muhammad Ata Rangkuti bersama dengan Tim di Gedung Technopreneur Centre Polibatam. Kunjungan ini dalam rangka evaluasi mengenai kondisi keamanan siber di Polibatam.

“Tujuan kunjungan ini yaitu untuk evaluasi mengenai kondisi keamanan di kampus Politeknik Negeri Batam. Harapannya organisasi bisa tau keamanan Sibernya seperti apa, supaya bisa mengejar apabila ada kekurangan atau celah-celah yang mungkin ada di sini. Dan kami ingin berdiskusi dengan Polibatam seputaran siber”, Jelas Lilla.

“Kampus Polibatam kini terdapat Layanan Aplikasi SPBU yang dilengkapi lagi data isian sistem Informasi yang tadinya 11 aplikasi kini menjadi 25 aplikasi corenya UPA TIK”, jelas Ata.

Salam Polibatam

#Polibatam #HumasKerjasamaPolibatam #KampusPBL #BSSN