Direktur Polibatam Hadiri Factory Tour dan Seremoni TKDN Produk HP Indonesia di Sat Nusapersada, Batam

BATAM – Direktur Politeknik Negeri Batam (Polibatam), Bambang Hendrawan, menghadiri Factory Tour dan seremoni peluncuran produk HP Indonesia dengan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) berupa Laptop dan Printer, yang digelar di fasilitas produksi PT Sat Nusapersada Tbk, kawasan Pelita, Kota Batam, Kamis (24/4/2025).


Kegiatan ini diselenggarakan oleh PT Hewlett-Packard Indonesia sebagai bagian dari upaya mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kandungan lokal produk teknologi serta mendorong penguatan industri manufaktur nasional.
Acara dimulai dengan peninjauan langsung ke lini produksi HP di area ODT dan perakitan, yang kemudian dilanjutkan dengan seremoni peluncuran resmi produk TKDN di hadapan perwakilan pemerintah, pelaku industri, media, serta institusi pendidikan vokasi, termasuk Polibatam.

Direktur Polibatam hadir menyampaikan pentingnya sinergi antara pendidikan vokasi dan industri manufaktur. “Kehadiran Polibatam dalam kegiatan ini mencerminkan dukungan kami terhadap ekosistem industri digital nasional. Kami percaya, keterlibatan dunia pendidikan dalam proses seperti ini akan mendorong lahirnya SDM vokasi yang relevan dan siap kerja,” ujar Bambang Hendrawan.


Selain seremoni utama, acara juga mencakup sesi diskusi bersama perwakilan HP Indonesia dan manajemen Sat Nusapersada terkait peluang kolaborasi riset, pengembangan kurikulum berbasis industri, serta program magang dan sertifikasi teknis bagi mahasiswa vokasi.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian kunjungan yang diawali sejak Rabu (23/4), termasuk jamuan makan malam di Hotel Marriot Batam, untuk menyambut tamu undangan. Rangkaian acara berakhir Kamis sore dengan jamuan makan siang.
Dengan partisipasi dalam kegiatan industri nasional seperti ini, Polibatam terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat hubungan dengan dunia usaha dan dunia industri (DUDI), serta menegaskan perannya sebagai institusi vokasi yang responsif terhadap kebutuhan zaman.

Polibatam #HumasKerjasamaPolibatam #KampusPBL #KampusCDIO #TKDN #HPIndonesia